WASHINGTON - Amerika Serikat mulai memburu para hacker yang berkeliaran di dunia maya. Tapi kali ini, bukan untuk dijebloskan ke dalam penjara, melainkan akan membayar keahlian mereka untuk membantu pemerintah.The Age, Minggu (19/4/2009) melansir, General Dynamics Information Technology, sebuah perusahaan yang berkaitan erat dengan pertahanan dan keamanan Amerika Serikat, memasang iklan di sejumlah wilayah yang mengungkapkan sedang mencari seorang 'bad guy' di dunia maya. Para pelamar harus memenuhi persyaratan seperti sangat memahami taktik dan strategi hacker serta mampu menganalisa trafik internet dan mengidentifikasi sistem jaringan di pemerintahan AS.Amerika Serikat selama ini, telah menjadi sasaran ribuan hacker dunia. Gedung Putih menyadari...